Sabtu, 06 November 2010

Presiden Tiba di Yogyakarta


Yogyakarta: Presiden Susilo Bambang Yudhoyono didampingi Ani Yudhoyono dan rombongan, Sabtu (6/11), sekitar pukul 12.50 WIB tiba di Istana Kepresidenan Gedung Agung Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Presiden saat tiba di Gedung Agung dan keluar dari mobil dinas pelat merah Indonesia 1 menggunakan masker, mengenakan baju hijau yang dibalut dengan rompi warna cokelat Sedangkan Ani Yudhoyono menggunakan masker dan mengenakan kemeja warna cokelat.

Sejumlah menteri yang mendampingi Presiden, antara lain Menkopolhukam Djoko Suyanto, Kapolri Jenderal Timur Pradopo, Panglima TNI Laksamana Agus Sumartono, Menko Kesra Agung Laksono, Menteri ESDM Darwin Saleh, Menteri Pekerjaaan Umum Djoko Kirmanto, Menhub Freddy Numberi, dan Mensos Salim Segaf

Presiden dijadwalkan setelah tiba di Istana Kepresidenan Gedung Agung Yogyakarta akan menggelar rapat koordinasi penanganan bencana Gunung Merapi di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah

Pemerintah Sediakan Rp 100 Miliar untuk Sapi


Yogyakarta: Pemerintah akan berupaya mengganti ternak sapi milik warga yang mencari korban letusan Gunung Merapi, baik yang masih hidup ataupun yang sudah mati. Rencananya pemerintah akan menyediakan dana Rp 100 miliar untuk mengganti sapi milik warga.
"Sapi akan dibeli dengan harga  yang berlaku umum saat ini dan ada standarnya agar tidak merugikan pemilik sapi," kata Menko Kesra Agung Laksono di sela-sela mendampingi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Istana Negara Gedung Agung, Yogyakarta, Sabtu (6/11).
Agung belum dapat membeberkan prosedur penggantian sapi milik warga tersebut. "Mengenai prosedur, mekanisme dan besaran nilai penggantian ternak sapi mati tersebut masih dalam pembahasan dan masih akan ditentukan indeksnya. Namun yang jelas pemerintah berupaya memberikan  ganti rugi bagi sapi yang mati dan tidak hanya sapi yang hidup," kata mantan Ketua DPR itu.
Sementara, Menteri Pertanian dan para Kepala Dinas Peternakan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah serta empat kabupaten yaitu Magelang, Sleman, Klaten dan Boyolali mengadakan rapat koordinasi mempersiapkan pembelian sapi hidup di wilayah rawan bencana  Merapi.

"Jadi, sapi yang dibeli pemerintah  adalah yang masuk wilayah bencana Gunung Merapi yang ditinggal mengungsi pemiliknya. Untuk  pembelian sapi tersebut  perlu prosedur dan akuntabilitas yang bisa  dipertanggungjawabkan," katanya.
    
Menurut dia, pembelian  ternak sapi tersebut merupakan salah satu upaya agar warga pemilik sapi tidak kembali ke daerah bahaya Merapi hanya untuk mengurusi ternaknya yang ditinggal mengungsi.
    
Dengan demikian pemilik ternak tersebut bisa lebih tenang berada  di tempat pengungsian dan tidak bolak-balik ke rumahnya hanya untuk mengurus ternak. 

Pengungsi Mentawai Juga Perlu Perhatian


Pontianak: Forum Relawan Kemanusian Pontianak (FRKP) mencatat sebanyak 428 korban yang tewas akibat tsunami di Mentawai, Sumatra Barat. "Kami memporelah data selama berada di Mentawai untuk korban yang tewas mencapai 428 orang. Kemungkinan jumlah itu akan bertambah karena hingga saat ini kami masih mencari korban lainnya yang belum ditemukan," kata Stephanus Paiman, Penanggung Jawab Forum Relawan Kemanusiaan Pontianak di Mentawai, Sabtu (6/11).

Stephanus menjelaskan, korban yang tewas terdiri dari warga Desa Dea Paga Utara sebanyak 240 orang, Pagai Selatan 156 orang, Sipora Selatan 23 orang, dan Sikakap sebanyak sembilan orang. Sedangkan luka berat mencapai 173 orang dan luka ringan 325 orang.

Pengungsi yang masih ditampung sekitar 15 ribu, rumah yang rusak 517 unit dan rusak ringan 204 unit. "Kami terus berkoordinasi dengan relawan untuk proses rekonstruksi di Mentawai. Kesehatan kini menjadi masalah tersendiri bagi pengungsi," kata Stephanus

Walcott Targetkan 20 Gol

Aksi winger Arsenal Theo Walcott yang mencetak hat-trick saat menghancurkan Blackpool 6-0 dalam partai Liga Premier di Emirates Stadium, 24 Agustus 2010.London: Theo Walcott langsung tancap gas begitu cedera tidak lagi merongrongnya. Winger Arsenal ini sedang on-fire. Dia mengemas tujuh gol musim ini, menyamai catatan musim terbaiknya yang justru ditorehkan di saat tidak diganggu deraan cedera. 


Bos The Gunners Arsene Wenger senang. Wenger menyebutkan, pemain berusia 21 tahun itu akan menjadi striker berbahaya dan siap menjadi pemain sentral bagi tim, tak lagi sekadar winger. Walcott mengalami cedera hanya 10 menit sebelum Inggris berlaga kontra Swiss di babak kualifikasi Euro 2012, September silam. Cedera tersebut membuatnya absen enam minggu. 
“Targetku mencetak 15 sampai 20 gol musim ini. Andai selalu fit saya berharap bisa mencapai target tersebut. Itu akan jadi pencapaian hebat,” ujarnya. “Saya absen enam minggu. Kalau tidak bisa saja jumlah golku lebih dari sekarang. Tidak ada yangingin cedera, apalagi karena insiden yang aneh.” 

Walcott mengemas dua gol ketika mengalahkan Newcastle United bulan lalu. Ia kembali mengoyak gawang lawan yang membuka kekalahan timnya dari Shakhtar Donetsk pada Rabu (3/11). “Senang rasanya bisa mencetak banyak gol yang saya lewati ketika cedera. Sekarang saya ingin mengejar momen yang teringgal itu,” imbuhnya.

Serpihan Qantas Dibawa ke Singapura



Batam: Serpihan pesawat Qantas Airbus A380 yang rontok di Batam, Kepeulauan Riau, dibawa ke Singapura oleh dua orang anggota Komisi Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) untuk diperiksa. Hal tersebut diungkapkan  Kepala Poltabes Barelang Kombes Polisi Eka Yudha di Batam, Sabtu (6/11).

"Tadi malam kami sudah serah terima serpihan pesawat itu dibawa ke Singapura," katanya. "Serpihan dibawa ke Singapura untuk kepentingan penyelidikan. Mungkin juga setelah itu dibawa ke Australia." 

Selain dua anggota KNKT, dua orang perwakilan Qantas ikut menjemput pecahan mesin nomor dua Airbusitu. Pengiriman rontokan pesawat dilakukan setelah tim laboratoriun forensik Mabes Polri menyelesaikan penyelidikan di Markas Polresta Barelang. 

Sebelumnya, Ketua KNKT Tatang mengatakan bahwa serpihan Qantas akan dibawa ke Australia atau Singapura untuk penyelidikan. "Investigasi akan dilakukan di markasnya di Australia," kata Tatang.

KNKT akan bekerjasama dengan otoritas Australia untuk mengetahui penyebab kerusakan pesawat terbang, "Itu kewajiban Indonesia untuk investigasi karena terjadi di wilayah Indonesia," ungkapnya.

KNKT memastikan serpihan Qantas yang berceceran di Batam adalah mesin pesawat nomor dua. Mesin pesawat hancur berkeping-keping dan jatuh di 18 lokasi di Kecamatan Batam Kota dan Nongsa, serta merusak empat rumah, satu unit mobil dan sekolah. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan penerbangan internasional tersebut.

Candi Borobudur Ditutup Kembali

Magelang: Taman Wisata Candi Borobudur untuk sementara ditutup bagi wisatawan, menyusul hujan abu vulkanik hasil semburan awan panas Gunung Merapi akhir-akhir ini, Sabtu (6/11). Demikian dikatakan Kepala Unit Taman Wisata Candi Borobudur (TWCB) Pujo Suwarno di Magelang, Jawa Tengah, Sabtu (6/11).

Usai Merapi mengalami erupsi pertama, Candi Borobudur juga ditutup selama lima hari khusus lantai tiga hingga sepuluh untuk proses pembersihan batuan candi dari abu vulkanik. "Saat ini kawasan candi kembali tertutup abu vulkanik setelah menjalani proses pembersihan sebelumnya menyusul terjadi hujan abu dua hari berturut-turut pada Rabu dan Kamis lalu," kata Pujo.

Pujo belum bisa memastikan kapan Candi Borobudur akan dibuka kembali, karena erupsi Merapi hingga sekarang masih terjadi. Para karyawan TWCB melakukan kerja bakti, untuk menyingkirkan dahan pohon yang patah dan juga membersihkan abu dan pasir yang menimbun jalan di lingkungan taman.

"Jika pembersihan lingkungan taman sudah selesai, kami rencanakan pada Senin (8/11) besok pengunjung bisa masuk. Namun hanya bisa melihat candi dari bawah, tidak bisa naik ke atas candi," kata Pujo.

Kepala Balai Konservasi Peninggalan Borobudur Marsis Sutopo mengatakan, akibat letusan Merapi pada 26 Oktober 2010, batuan Candi Borobudur tertutup abu vulkanik dengan ketebalan antara 0,5 hingga 1 sentimeter. Sedangkan hujan abu  pada 3-5 November lalu, ketebalan abu yang menempel di batu candi mencapai 1 hingga 2,5 sentimeter. 

"Ketebalan 2,5 sentimeter terutama pada lantai arupadatu karena posisinya datar. Dalam satu dua hari ini, kami melakukan evaluasi teknis untuk langkah-langkah proses pembersihan," kata Marsis. "Abu yang menempel di batuan candi harus dibersihkan karena bersifat asam yang dapat merusak batu candi dan mempercepat pelapukan batu candi.

Ratusan Warga Afghanistan Tewas Selama Oktober

Kabul: Konflik di Afghanistan telah menewaskan 229 warga sipil selama Oktober kemarin. Demikian dikatakan juru bicara Kementerian Dalam Negeri Zamari Bashari di Kabul, Afghanistan, Kamis (4/11).

"Mereka tewas akibat bom rakitan atau device explosive improvised (IED), bom pinggir jalan, dan serangan bunuh diri di seluruh kawasan Afghanistan," kata Bashari. "Hal ini menunjukkan peningkatan sebanyak 15 persen dibandingkan dengan bulan sebelumnya." 

Bashari mengatakan, 313 warga sipil lainnya, termasuk perempuan dan anak-anak, terluka selama periode yang sama dalam 527 serangan teroris dan kekerasan di kawasan lain di Afghanistan. Di pihak militan Taliban, katanya, 587 orang tewas dan 58 lainnya terluka.

Polisi juga telah menangkap 445 militan Afghanistan selama periode waktu yang sama. Bashari menambahkan, 114 petugas polisi dan tentara juga telah tewas dan 218 personil polisi lainnya terluka selama Oktober.

Dalam enam bulan terakhir, menurut sebuah laporan di Afghanistan, konflik di negara itu telah merenggut nyawa lebih dari 1.300 warga sipil.

Del Piero Setia di Juve



Turin: Kapten Juventus Alessandro Del Piero dalam seminggu ini dikabarkan akan berpindah ke AC Milan. Patron Milan Silvio Berlusconi mengklaim, tertarik kepada mantan penyerang yang ikut membawa Italia menjuarai Piala Dunia 2006 ini. Berlusconi juga mengungkapkan telah mengajukan tawaran. 

Kontraknya bersama Juventus berakhir 2011. Tetapi spekulasi mengenai kemungkinan hengkang sudah mengorbit kencang. Dan Del Piero merespon dengan dingin. "Berlusconi hanya menyanjungku dan Juventus. Itu saja. Dia tidak pernah bermaksud mengajukan penawaran resmi," katanya. "Saya bangga bermain untuk Juventus dan saya yakin itu—bertahan." 
Sejauh ini belum ada tanda-tanda adanya niat Juve memperpanjang kontraknya. Inilah yang membuat Del Piero sudah sewajarnya waswas. Muncul kemudian kalau Juve sudah menyiapkan satu posisi di jajaran direksi. Tetapi, Del Piero mengaku tidak gelisah dengan kabar yang berseliweran. 

"Saya tidak ingin hidup dalam kegelisahan," imbuhnya. "Saya ingin tetap hidup dengan kejelasan. Bermain sampai berusia 40 tahun? Sebuah paradoks tapi fisik dan keinginanku mengatakan saya bisa bermain dalam beberapa tahun ke depan.

Charly: Dulu Ketemu Nasi Tiga Hari Sekali


Tasikmalaya: Ulang tahun ke-29 vokalis band ST12 Charly van Houten begitu "unik". Tak ada perayaan yang mewah. Sekadar dikelilingi orang-orang terdekat. Tapi, tetap meninggalkan kesan mendalam bagi Charly. 

Sebagai seorang yang pernah hidup susah, Muhammad Charly van Houten, nama asli Charly, tak terbiasa merayakan hari jadi kelahirannya itu. Usai tampil dalam sebuah acara di Banjar, Jawa Barat, Charly dan seluruh personel ST12 bertandang ke rumah Pepeng di Tasikmalaya, Jawa Barat. 

Di sana, ia mendapat kejutan dari para sahabat dan sang istri tercinta. Ia pun merayakannya bersama pengamen jalanan dan ST Setia, sebutan untuk para fans ST12.

Hadiah sebuah cincin dari sang istri dan kemeja dari Kiki, sang sahabat, membuatnya terharu dan membawanya bernostalgia ke masa susahnya sebelum ST12 tenar. Ia mengisahkan bagaimana beberapa tahun silam, ia bersama Kiki menyewa sebuah rumah toko (ruko) dan sehari-hari hanya menyantap mi instan dan sisa-sisa gorengan.

"Dulu zaman kos dulu, kita tinggal bertiga sama Mas Kiki. Dengan uang ala kadarnya aku beli kue dan ngerayain ulang tahun pertama kalinya dan kali ini pengen mengulang itu," cerita Regina, sang istri, seperti dikutip dalam tayangan Status Selebriti SCTV, Sabtu (6/11).

Tinggal di ruko dan tidur beralaskan tikar tipis dan dihiasi televisi 14 inci membuat Charly merasa bahwa tidak ada yang abadi di dunia ini. "Dulu aku ketemu nasi tiga hari sekali, lho! Makanya semua akan berputar dan gimana caranya perputaran itu ada di jalan yang baik," ucapnya bersyukur.