Minggu, 07 November 2010

Inter Kehilangan Poin di Meazza

Milan: Inter Milan gagal memanfaatkan keuntungan bermain di kandang sendiri pada giornata 10 Serie A, Sabtu (6/11) atau Ahad dini hari WIB. Menjamu tim promosi Brescia di Stadio Giuseppe Meazza, Inter harus puas berbagi poin setelah menyusul hasil imbang 1-1. Hasil itu semakin tidak mengenakkan bagi Inter lantaran cedera yang menyergap Walter Samuel dan Maicon. 

Karena banyaknya pemain yang tidak dapat bermain akibat cedera, pelatih Rafael Benitez mengubah formasi jadi 4-4-2. Lini depan ditempati Samuel Eto’o dan Diego Milito. Javier Zanetti pun terpaksa bermain sebagai gelandang tengah. Ketika permainan berjalan 14 menit kubu Inter dikejutkan oleh gol tim tamu yang dicetak Andrea Caracciolo. 

Dengan tenang Caracciolo mengontrol bola untuk memecundangi kiper Inter Luca Castellazzi yang menggantikan posisi Juli Cesar yang cedera. Apes bagi Maicon. Akibat cedera hamstring ia meminta digantikan. Benitez ternyata lebih memilih memasukkan Ivan Cordoba meski masih memiliki Davide Santon di bench. Serangan Inter hingga babak pertama berakhir selalu menemui kegagalan. 

Di masa istirahat secara mengejutkan Benitez menggantikan Wesley Sneijder dengan Joel Obi. Keputusan ini membuat lini tengah Nerazzurri kehilangan sosok yang kreatif. Inter tampak kesulitan menembus pertahanan Brescia. Tapi keputusan kontroversial wasit berbuah penalti untuk Inter pada menit ke-72. 

Kejadian pelanggaran diduga dilakukan Gaetano Berardi terhadap Eto’o, walau sepetinya keduanya sedang berebut bola dan terjatuh bersama. Wasit tetap pada keputusannya dan Eto’o tanpa ragu merobek gawang Brescia. Gol tersebut memberi tenaga ekstra bagi Inter untuk memburu gol kemenangan, tapi hingga pertandingan usai kedudukan 1-1 tidak juga berubah. 

Hasil kurang maksimal ini membuat Inter terancam digulingkan AC Milan dari posisi kedua jika rival sekota mereka tersebut sukses memetik poin penuh di Bari. Inter yang mengantongi 19 poin berada pada minus tiga poin dari Lazio di puncak klasemen Serie A. Brescia bertengger di peringkat 16 dengan 10 poin.

Susunan pemain:
Inter: Castellazzi; Maicon (Cordoba 27), Lucio, Samuel (Santon 50), Chivu; Pandev, Zanetti, Sneijder (Obi 46), Coutinho (kk); Milito, Eto’o.
Brescia: Arcari (kk); Berardi, Zebina (kk), Martinez, Dallamano; Hetemaj (kk), Cordova (Budel 66), Baiocco; Diamanti (Bega 83), Kone (Eder 76); Caracciolo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar